GAMBAR PERSPEKTIF SATU TITIK HILANG... SUB MATERI KELAS XI IPA

Senin, 05 November 2012



Gambar perspektif adalah...
gambar yang teknisnya menggunakan titik hilang. Gambar perspektif merupakan wujud dari gambar tiga dimensi.

Semua sistem perspektif berpangkal pada dua metode dasar, yaitu gambar bebas tangan (free hand) dan gambar terukur. Gambar perspektif terukur dipakai untuk mengartikan suatu bentuk benda atau objek dengan akurat. Untuk metode ini dipergunakan alat-alat gambar, dan skala-skala ukuran diambil langsung dari gambar rencana. Gambar bebas tangan dipakai untuk memberikan penjelasan (detail) sebuah gambar. Kedudukan-kedudukan objek didapat dari suatu kombinasi kerja tebak (sistem kira-kira) dan konstruksi dengan perkiraan yang hampir tepat. Di sini tidak dibutuhkan ukuran yang pasti dan tepat. 

Gambar perspektif dapat dilihat dengan cara :
- Perspektif mata burung : dilihat secara keseluruhan dari atas
- Perspektif mata normal : dilihat secara keseluruhan dengan batas mata normal
- Perspektif mata cacing : dilihat secara keseluruhan dari bawah

Dilihat dari titik hilang yang digunakan gambar perspektif ada tiga, yaitu :
Perspektif  satu titik hilang
Perspektif dua titik hilang 
Perspektif tiga titik hilang

Pada teorinya perspektif dengan 1 titik hilang dapat dijelaskan pada video berikut: 








  • Garis Horisontal terlihat datar dan lurus
  • Titik lenyap berada pada garis horisontal
  • Benda yang terlihat bagian depannya tidak mengalami perubahan bentuk, maksudnya jika persegi tetap keempat sudutnya sebesar 90 derajatBagian benda selain bagian depan (samping, atas, dan bawah) meskipun kenyatannya lurus akan terlihat miring mengikuti dan mengarah pada garis horisontal
  • Benda yang terletak di atas garis horisontal terlihat bagian bawahnya begitu sebaliknya jika benda terletak pada bawah garis horisontal
  • Jika benda tersebut bersudut maka cara menggambarnya menentukan sudut-sudutnya yang nanti bisa ditarik kearah titik lenyap, dan jika benda tersebut tidak mempunyai sudut (sisinya lengkung) maka yang ditentukan adalah titik terluar (garis singgung) 

1 komentar :

Unknown mengatakan...

Ikut belajar
#supayapinter

Posting Komentar

guru seni rupa sma negeri 2 surakarta

AYO...BERKREASI !!

Diberdayakan oleh Blogger.