Guru Sudah Terinspirasi Menggunakan Teknologi

Jumat, 02 November 2012

Jika guru sudah terinspirasi menggunakan teknologi,.. mesti mulai dari manakah ia?



Perkenalan seorang guru terhadap teknologi informasi jika ia bukan seorang yang mengajar mata pelajaran teknologi informasi dan komunikasi (TIK)  adalah pada saat ia membuat  email dan dilanjutkan dengan mencari bahan pelajaran dan pengajaran.
Tahap berikutnya adalah di internet ia akan bertemu dengan rekan satu profesi yang membuat blog atau situs yang kemudian memberikan ide di dalam hatinya untuk berbuat yang sama, sebagai blogger atau sebagai seseorang yang menerapkan teknologi di kelas.
Jika guru sudah timbul rasa ketertarikan dan terinspirasi untuk membuat hal yang sama, berikut ini adalah saran saya.
  • Mulailah membuat presentasi pengajaran  dengan menggunakan program presentasi (power point dan lain sebagainya). Tampilkan sebagai alat belajar di kelas. Jika guru sudah akrab dengan email maka silahkan unggah di situs slideshare.net. Dikarenakan sama prosesnya saat mengunggah di slide share dan mengirim lampiran di email
  • Mulai lakukan diskusi atau pembicaraan di kelas mengenai situs atau social media apa saja yang sering digunakan siswa anda di kelas. Hal ini sangat penting karena yang paling banyak disebutkan siswa lah yang akan menjadi medium anda dalam menghantarkan pembelajaran menggunakan teknologi pada siswa anda di kelas
  • Jika ternyata yang banyak disebutkan siswa anda di kelas situs jejaring social twitter misalnya, dan anda belum akrab dengan situs tersebut, silahkan minta diajari oleh siswa. Siswa kita sekarang ini adalah tipe pribadi yang gemar mengajari siapa saja, apalagi jika yang diajarkan menyangkut kesenangannya.
  • Lakukan dua hal ini saat ingin menggunakan teknologi dalam pembelajaran. Pertama sebagai alat berkomunikasi dengan siswa di luar jam pelajaran (guru perlu menetapkan waktu yang terjadwal agar kehidupan pribadi tetap terjaga) dan alat menaruh bahan pengajaran yang bisa dikunjungi kapan saja oleh siswa 24 jam sehari dan 7 hari seminggu (guru bisa gunakan situs edmodo.com sebagai kelas virtual)
  • Saat menerapkan teknologi dalam pembelajaran guru mesti siap untuk perubahan dan penyesuaian termasuk upaya meyakinkan kepala sekolah dan orang tua. Untuk itu seorang guru yang bersedia membuka dirinya lewat teknologi berarti ia seseorang yang siap belajar kembali dan ahli bernegoisasi dan bisa meyakinkan pada orang disekitarnya mengenai pentingnya pembelajaran menggunakan teknologi bagi masa depan siswanya.
  • Saat mencoba menerjunkan dirinya kedalam proses ini, guru perlu menjadi seorang yang reflektif. Untuk itu blog adalah sarana yang tepat bagi guru untuk menuangkan cerita pengalamannya saat mengajar sambil menjadi sarana guru-guru lain menimba ilmu darinya atau bahkan memberikan saran untuk perkembangan lebih lanjut.
Akhirnya sebagai guru kita semua adalah murid yang juga sedang belajar hal yang baru. Sebagai seorang yang sedang belajar maka kunci yang  paling penting adalah eksplorasi. Di tengah perkembangan teknologi yang sedemikian pesat selalu kendala yang terbesar bagi seorang guru adalah waktu untuk belajar. Untuk itu wajar kiranya guru juga belajar dari berbagai macam sumber, bahkan belajar dari siswanya sendiri, karena dalam hal teknologi mereka adalah salah satu sumber belajar yang bisa diandalkan.

0 komentar :

Posting Komentar

guru seni rupa sma negeri 2 surakarta

AYO...BERKREASI !!

Diberdayakan oleh Blogger.